Nacon Mulai Pamerkan Game Balap Motor Terbaru dengan Menawarkan Fitur Realistis_2
Beberapa hari yang lalu, Nacon telah mengumumkan bahwa mereka akan memberikan informasi terbaru pada beberapa proyek game terbaru mereka, salah satunya yaitu game balap motor berjudul RiMS Racing yang digarap oleh Raceward Studio.
Game balap motor terbaru buatan Raceward Studio ini, kabarnya akan lebih memfokuskan pada elemen realistis seperti hadirnya temperatur pada rem, penggunaan ban, tekanan angin, pengaturan suspensi, dan pengaturan elektronik. Ditambah lagi dengan fitur segudang kustomisasi pada motornya.
Sayangnya, hingga saat ini Raceward Studio belum memberikan informasi lebih lanjut mengenai motor apa saja yang dapat kalian gunakan saat gamenya dirilis nanti. Pada deskripsi laman Steam nya sendiri, mereka baru memberikan 8 jenis motor yang dapat digunakan. Di antaranya yaitu Ducati Panigale V4 R, MV Agusta F4 RC, BMW M 1000 RR, Suzuki GSX-R1000R, Honda CBR1000RR, Kawasaki Ninja ZX-10RR, dan Yamaha YZF R-1.
Tak hanya balapan pada trek ikonik seperti Laguna Seca, Silverstone, Nurburgring dan lainnya. Raceward Studio juga akan hadirkan 5 rute jalanan seperti di Amerika Serikat, Norwegia, Spanyol, Australia, dan Italia.
RiMS Racing juga telah dikonfirmasi untuk tuju semua konsol seperti PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X, Switch, dan PC melalui Steam. Game buatan Raceward Studio ini direncanakan akan rilis pada tanggal 19 Agustus nanti.
Bila kalian tertarik untuk membeli game balap motor terbaru buatan Raceward Studio ini, kalian sudah bisa wishlist game tersebut melalui Steam untuk para pengguna PC.
Baca lebih lanjut tentang RiMS Racing, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya. For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com