Hanya dalam 3 Bulan, Grounded Berhasil Raih 5 Juta Pemain
Grounded memang menjadi salah satu game rilisan tahun ini yang pada awal perilisannya berhasil langsung raih banyak reaksi positif dari para gamer. Game survival coop kembangan Obsidian tersebut bahkan berhasil meraih 1 juta pemain hanya dalam 48 jam pertama. Kini beberapa bulan berlalu, game tersebut masih menghadirkan atensi yang sama.
Dilansir melalui postingan di blog resmi Xbox, Grounded yang kini telah hadir selama kurang lebih 3 bulan dikonfirmasi telah berhasil menghadirkan 5 juta pemain aktif kedalam gamenya. Hal tersebut tentunya merupakan capaian fantastis untuk sebuah game yang baru saja dirilis beberapa bulan saja.
Tentu, pencapaian tersebut tak lepas dari bagaimana Obsidian berhasil mengemas game tersebut untuk menjadi sebuah game dengan gameplay adiktif dan unik serta ditambah kehadiran visual grafiknya yang simpel namun ciamik.
Terlepas dari hal tersebut, Obsidian baru saja merilis update baru untuk game tersebut dan sekaligus mengkonfirmasi bahwa Grounded akan hadir di konsol next-gen dengan upgrade gratis bagi siapapun yang memiliki gamenya di konsol current-gen.
Baca berita terupdate dari Gamebrott, dan informasi menarik lainnya dari saya Aldhir
For any further collaboration, Contact me at author